Rabu, 28 Januari 2026

Arabian Travel Mart Diundur Tahun Depan


  • Senin, 20 April 2020 | 22:48
  • | News
 Arabian Travel Mart Diundur Tahun Depan Foto: Dok Kemenparekraf

ARAHDESTINASI.COM: Event Arabian Travel Market (ATM) 2020 yang seharusnya diselenggarakan 19-22 April di World Trade Center Dubai resmi dibatalkan. Salah satu even pameran pariwisata terbesar di Timur Tengah itu diundur tanggal 16-19 Mei 2021, setelah bulan suci Ramadan dan perayaan Idhul Fitri.

Sebelumnya di awal Maret, penyelenggara sempat mengundurkan acara dari 19-22 April ke tanggal 28 Juni-1 Juli 2020. Namun, kondisi terkait penyebaran Covid-19 telah memaksa mereka mengubah kembali keputusan tersebut.

“Setelah berkonsultasi dengan pemangku kepentingan dan mendengarkan pendapat dari pelaku industri, menunda kegiatan adalah langkah terbaik,” kata penyelenggara Reed Travel Exhibitions dalam pernyataannya seperti dikutip dari Gulfbusiness.

Meski dibatalkan, penyelenggara mengatakan mereka akan menjalankan acara virtual mulai 1-3 Juni 2020 yang menampilkan webinar, sesi konferensi, dan pertemuan virtual.

“Ini adalah berita yang mengecewakan. Namun kesehatan dan keselamatan semua orang adalah prioritas utama kami.”

ATM merupakan salah satu even besar pariwisata yang dihadiri lebih dari 39.000 profesional perjalanan, wakil pemerintahan berbagai negara, dan pers internasional,

Pameran bisnis-ke-bisnis (B2B) tahunan ini menjadi ajang membangun jaringan dan bernegosiasi. ATM menampilkan lebih dari 2.800 produk dan tujuan wisata dari seluruh dunia kepada lebih dari 28.000 pembeli dan pengunjung perjalanan wisata dari berbagai negara. (*)

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

News Terbaru