Rabu, 28 Januari 2026

Yuk ke Belitung Melihat Gerhana Matahari Cincin!


 Yuk ke Belitung Melihat Gerhana Matahari Cincin! Foto: istimewa

ARAHDESTINASI.COM: Belitung bakal jadi tempat yang asyik untuk melihat gerhana matahari cincin pada 26 Desember 2019. Gerhana tersebut diprediksi akan dimulai pukul 12.15 WIB dan memasuki fase puncak pada 12.17 WIB.

Terkait dengan fenomena alam tersebut, Kabupaten Belitung acara melihat gerhana matahari cincin bersama di Pantai Tanjung Tinggi. Acara bertajuk Solar Elipse itu dilengkapi dengan penjelasan tentang gerhana matahari cincin (solar elipse) oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika serta sholat gerhana dan khotbah.

Selain itu akan ada Festival Durian yang bisa dinikmati seluruh masyarakat dan wisatawan yang datang di acara yang didukung oleh BMKG, Kementerian Agama, Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung, dan Belitung Geopark.

Apa sebenarnya fenomena alam gerhana matahari cincin? Dalam situs BMKG dijelaskan bahwa Gerhana Matahari Cincin terjadi ketika Matahari, Bulan, dan Bumi tepat segaris dan pada saat itu piringan Bulan yang teramati dari Bumi lebih kecil daripada piringan Matahari. Akibatnya, saat puncak gerhana, Matahari akan tampak seperti cincin, yaitu gelap di bagian tengahnya dan terang di bagian pinggirnya.

Wilayah yang terlewati jalur adalah Arab Saudi, Qatar, Uni Emirat Arab, Oman, India, Srilangka, Samudra India, Singapura, Indonesia, Malaysia, dan Samudera Pasifik. GMC 26 Desember 2019 ini dapat diamati di sedikit Afrika bagian Timur, seluruh wilayah Asia, Samudra India, Australia bagian Utara, dan Samudera Pasifik berupa Gerhana Matahari Sebagian.

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menyebutkan, Provinsi Sumatera Utara, Riau, Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur akan dilintasi gerhana matahari cincin. (*)

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Belitung Terbaru