Minggu, 05 Oktober 2025

Arab Saudi Mulai Terima Wisatawan Asing


  • Sabtu, 31 Juli 2021 | 15:03
  • | News
 Arab Saudi Mulai Terima Wisatawan Asing Foto ilustrasi: hoganj from Pixabay

ARAHDESTINASI.COM: Kabar gembira, Kementerian Pariwisata Arab Saudi akan kembali menerima warga asing pemegang visa turis per 1 Agustus.

"Wisatawan yang sudah divaksin akan diizinkan masuk tanpa harus menjalani karantina resmi dengan menyerahkan bukti negatif tes PCR dan sertifikat vaksin," kata otoritas Kementerian Pariwisata Arab Saudi seperti dilansir Antara dari Reuters.

Sertifikat vaksin COVID-19 yang akan diterima adalah Pfizer, Astrazeneca, Moderna dan Johnson & Johnson.

Saudi Press Agency (SPA) seperti dikutip kantor berita China Xinhua juga menuliskan bahwa Arab Saudi juga akan mengizinkan warga penerima dua dosis vaksin Covid-19 bepergian ke luar negeri mulai 9 Agustus.

Keputusan itu tidak berlaku bagi anak di bawah umur 12 tahun, penyintas COVID-19 yang sembuh dalam waktu kurang dari enam bulan, dan mereka yang baru menerima satu dosis vaksin. (*)

Editor : Lintang Rowe

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

News Terbaru