Rabu, 28 Januari 2026

Shanghai Disneyland Pecahkan Rekor Baru! 14,7 Juta Pengunjung Banjiri Taman Hiburan Terpopuler di China


  • Sabtu, 25 Oktober 2025 | 09:30
  • | News
 Shanghai Disneyland Pecahkan Rekor Baru! 14,7 Juta Pengunjung Banjiri Taman Hiburan Terpopuler di China Foto yang memperlihatkan lentera-lantera berbentuk kepala Mickey di Shanghai Disney Resort di Shanghai, China (22/1/2025). ANTARA/Xinhua/Liu Ying

SHANGHAI, ARAHDESTINASI.COM — Shanghai Disneyland kembali mencuri perhatian dunia! Pada tahun 2024, taman hiburan megah ini dikunjungi 14,7 juta wisatawan, menjadikannya taman hiburan kelima paling ramai di dunia. Angka fantastis ini dirilis oleh Themed Entertainment Association (TEA), lembaga nirlaba internasional yang rutin memantau industri hiburan global.

Tak hanya mempertahankan posisi elitnya, Shanghai Disneyland juga mencatat pertumbuhan pengunjung tercepat di antara 10 taman hiburan top dunia, dengan peningkatan 5 persen dibanding tahun sebelumnya.

Rekor ini sekaligus menegaskan dominasi Shanghai Disneyland sebagai taman hiburan paling populer di China — tempat di mana imajinasi Disney bertemu dengan semangat modern kota Shanghai.

Asia-Pasifik Naik Daun, China Jadi Motor Utama

Menurut laporan TEA, kawasan Asia-Pasifik menikmati pertumbuhan stabil sebesar 3,2 persen sepanjang 2024. Dari semua negara di kawasan ini, China menjadi pendorong utama, berkat kinerja luar biasa Shanghai Disneyland serta kehadiran taman hiburan lain seperti Universal Beijing Resort dan Shanghai Haichang Ocean Park.

Dengan pasar wisata domestik yang kuat dan minat tinggi terhadap pengalaman bertema, China kini menjelma sebagai pusat baru pariwisata hiburan dunia.

Ekspansi Besar: Spider-Man dan Hotel Disney Ketiga

Kesuksesan ini tidak membuat Shanghai Disney Resort berpuas diri. Sejumlah proyek ekspansi tengah digarap, termasuk zona bermain bertema Spider-Man, hotel Disney ketiga, dan perluasan wahana Soaring Over the Horizon yang menjadi favorit pengunjung dikutip Antara.

Sejak resmi dibuka pada Juni 2016, Shanghai Disney Resort terus berevolusi menjadi kompleks hiburan raksasa yang menghadirkan keajaiban baru setiap tahunnya.

Dari parade penuh warna hingga pengalaman interaktif, tak heran jika jutaan orang terus datang — lagi dan lagi — untuk merasakan sensasi “Magic of Disney in China”.

Editor : Farida Denura

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

News Terbaru